Home News Metropolis Warga Handil Sohor Laporkan Gangguan Buaya dan Beruang Madu

Warga Handil Sohor Laporkan Gangguan Buaya dan Beruang Madu

  Redaksi   | Senin , 16 Januari 2023
7426e1dc199d37b8d629110a3e91e2d6.jpg
BKSDA memasang pelang peringatan keberadaan buaya di sungai irigasi Desa Handil Sohor, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan, Senin (16/1).

KLIK.SAMPIT - Warga Desa Handil Sohor, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan, Kabupaten Kotawaringin Timur, melaporkan adanya gangguan satwa liar. Kali ini keberadaan sejumlah buaya dan beruang madu dekat dengan permukiman warga. 

Komandan Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Pos Jaga Sampit Muriansyah menjelaskan pihaknya telah menindaklanjuti laporan warga tersebut. 

"Kami beraama anggota Manggala Agni Sampit Heri Sasongko melakukan observasi ke lokasi, dari pukul 08.00 hingga 13.40," jelas Muriansyah, Senin (16/1).

Warga di desa tersebut melaporkan kemunculan buaya di parit irigasi dan gangguan beruang madu di sekitar perumahan trans dan ladang milik warga. 

"Saat kami observasi memang benar ada ditemukan jejak dan bekas cakar beruang di dahan pohon nangka dan 1 buah nangka yang habis dimakan," katanya. 

Sementara itu berdasarkan keterangan Ketua RE setempat Kusno, beruang terlihat berjumlah 3 ekor, 1 kecil dan 2 besar. Beruang-beruang itu berada di ladang dan permukiman warga 

Kemudian terkait kemunculan buaya, menurut warga setempat, buaya makin sering terlihat dan berjumlah lebih dari satu ekor berukuran 1 sampai 2 meter.

Menindaklanjuti ini pihak BKSDA berkoordinasi dengan warga dan pemerintah Desa Bagendang Hulu dan Desa Handil Sohor. 

"Kami juga memberikan pengarahan pada warga terkait perilaku beruang dan buaya. Termasuk menjelaskan hal-hal yang sebaiknya dilakukan saat berjumpa dengan satwa-satwa tersebut. Serta agar satwa tidak datang ke permukiman," katanya. 

Menghindari hal-hal yang tak diinginkan, petugas memasang pelang peringatan keberadaan buaya di parit irigasi Desa Handil Sohor tersebut. Lalu memasang perangkap beruang dilokasi kemunculan beruang madu. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami