Home DPRD Kotawaringin Timur Keberadaan Mahasiswa KKN Dinilai Membantu Masyarakat Pelosok

Keberadaan Mahasiswa KKN Dinilai Membantu Masyarakat Pelosok

  Dimas Suma Fember   | Jumat , 14 Oktober 2022
9804456f3cf656b7a1025a908c922d9f.jpg
Wakil Ketua I DPRD Kotim, Rudianur.

KLIK.SAMPIT - Keberadaan mahasiswa yang magang atau Kuliah Kerja Nyata di desa-desa dinilai dapat membantu masyarakat dalam memecahkan berbagai persoalan terutama di wilayah pelosok. 

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur Rudianur mendukung penempatan mahasiswa KKN di desa-desa. Sehingga bisa terjun langsung membantu persoalan masyarakat.

Ia mengatakan, belum lama ini menyambangi sejumlah mahasiswa yang melaksanakan KKN di Desa Basawang Kecamatan Mentaya Hilir Selatan. Dirinya mendukung dan mengapresiasi kegiatan akademis yang dilakukan oleh mahasiswa asal Universitas Palangka Raya tersebut. 

“Sangat baik dan kita dukung kegiatan akademis yang langsung turun ke lapangan. Sehingga adik-adik mahasiswa ini bisa menerapkan teori-teoiri yang selama ini didapatkan di bangku kuliah,”ujarnya, Kamis (14/10).

Ia menilai, mahasiswa bisa memberikan kontribusi untuk wilayah desa ketika turun langsung ke desa. Seperti membantu kegiatan anak sekolah hingga kegiatan karya bhakti lainnya di desa.

“Tradisi pendidikan di perguruan tinggi seperti halnya KKN ini merupakan salah satu karakter pendidikan perguruan tinggi yang harus dilakukan dari waktu ke waktu, karena sejak dulu memang sudah ada," tegasnya. (KLIK-RED /*)

Baca Juga

Ikuti Kami