Home News Metropolis Pengawasan Keluar Masuk Kendaraan di Sampit Diperketat

Pengawasan Keluar Masuk Kendaraan di Sampit Diperketat

  Faisal Imam Hadi   | Minggu , 25 Desember 2022
536632eea1935f89cbe51b48355d19ea.jpg
Petugas gabungan memeriksa kendaraan yang akan masuk ke Kota Sampit di Pos Pengamanan di Jalan Jenderal Sudirman Sampit.

KLIK.SAMPIT– Kepolisian Resor (Polres) Kotawaringin Timur (Kotim) bersama petugas gabungan menggelar patroli pengamanan saat malam Natal, Sabtu (24/12). Pengawasan masuk dan keluarnya kendaraan ke Kota Sampit pun diperketat.
Kasatlantas Polres Kotim AKP Azmi Permana Permana cipta kondisi keamanan Natal perlu dilakukan demi kenyamananbsemua masyarakatm
"Ada beberapa kegiatan yang kami lakukan. Baik itu mengecek barang dan orang. Pengecekan dilakukab baik dari luar maupun dalam kota di pintu masuk Kota Sampit," katanya. 
Selain itu Polres Kotim juga melakukan razia ke sejumlah tempat hiburan malam. Sebab rawan menjadi sumber kemunculan tindak kriminal. 
Tak hanya itu polisi dan petugas gabungan lainnya juga melakukan razia terhadap remaja yang berpotensi melakukan balap liar dan tawuran. Salah satunya di kawasan wisata seperti Terowongan Nur Mentaya di Jalan Tjilik Riwut Sampit. 
"Kami imbau masyarakat, agar tetap menjaga keamanan, ketertiban, dan kelancaran dalam rangka perayaan Natal dan tahun baru. Serta menjaga keselamatan dalam berkendara," tutupnya. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami