Home Pemerintah Kotawaringin Barat Anang Dirjo Minta Dinkes Peka Terhadap Situasi Kesehatan Masyarakat

Anang Dirjo Minta Dinkes Peka Terhadap Situasi Kesehatan Masyarakat

  Redaksi   | Kamis , 03 November 2022
bc56814f544ab5b84a27b926cfe5e478.jpg
Pj Bupati Kobar Anang Dirjo saat diwawancara pekerja media.

KLIK.PANGKALAN BUN – Penjabat (Pj) Bupati Kotawaringin Barat Anang Dirjo meminta agar Dinas Kesehatan Kotawaringin Barat (Kobar) peka terhadap situasi kesehatan masyarakat pascabanjir. 

“Sebab, pascabanjir sangat rawan munculnya berbagai penyakit yang akan menyerang warga terdampak banjir,” ucap Anang Dirjo saat Inspeksi Mendadak (Sidak) ke kantor Dinas Kesehatan Kobar, didampingi Plt Sekda Kobar Junni Gultom.

Sementara itu Junni Gultom menambahkan, saat sidak ke Dinkes Kobar, ia melihat semua ruangan, kemudian dilanjutkan dengan pertemuan di aula kantor tersebut.

Dijelaskan, dalam pertemuan tersebut, Pj Bupati Kobar memberikan penekanan agar dinas kesehatan peka terhadap situasi kesehatan masyarakat pascabanjir. 

“Selain itu juga dinas kesehatan harus meningkatkan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” katanya.

Menurutnya, pascabanjir sangat rawan munculnya berbagai penyakit, seperti Demam Berdarah Dengue (DBD), diare, maupun penyakit kulit. Sehingga seluruh pusat pelayanan kesehatan masyarakat, agar memberikan pengedukasian kepada masyarakat, agar penyakit tersebut tidak menyerang masyarakat pasca bencana banjir.

Selain itu, dinas terkait juga diminta tertib administrasi, meningkatkan akuntabilitas dan dengan sendirinya bisa meningkatkan nilai yang pada akhirnya membawa manfaat bagi masyarakat banyak.Hal ini demi mewujudkan pemerintahan yang baik dan bersih. 

"Karena sebagai abdi negara, kita dituntut untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Junni Gultom. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami