Home Pemerintah Murung Raya Pemkab Murung Raya Terus Hambat Laju Inflasi

Pemkab Murung Raya Terus Hambat Laju Inflasi

  Redaksi   | Jumat , 23 September 2022
f363a6170e780291409d38bb566fa86f.jpg
Sekda Murung Raya Drs Hermon membuka kegiatan pasar murah.

KLIK.PURUK CAHU – Pemerintah Kabupaten Murung Raya terus berupaya menghambat laju inflasi di daerah itu. Di antaranya berbagai upayanya adalah mengadakan pasar murah yang bekerja sama dengan Perum Badan Urusan Logistik (Bulog), Minggu (18/9). 

Bupati Mura, Perdie M Yoseph yang disampaikan oleh Sekda Mura, Drs Hermon mengatakan bahwa, kegiatan pasar murah tersebut efektif dilakukan pada masa waktu tertentu sesuai hasil analisa dari Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TIPD) kabupaten.

“Minggu lalu kita gelar pasar murah dalam rangka pengendalian inflasi sektor pangan untuk yang pertama kali di halaman Gereja Hosana, sekaligus petunjuk dari Gubernur Kalteng H Sugianto Sabran belum lama ini untuk menjaga ketersediaan pasokan bahan pangan masyarakat,” kata Sekda, Jumat (23/9).

Menurutnya pemerintah daerah setempat akan berupaya untuk terus mensosialisasikan dan menggerakkan masyarakat untuk ambil bagian dalam program ketahanan pangan untuk mengatasi potensi inflasi sektor pangan.

“Masyarakat akan terus kita giring untuk bisa mengolah pekarangan ataupun halaman rumahnya salah satunya dengan teknik menanam secara hidroponik untuk bisa menghasilkan pangan secara mandiri,” ungkapnya lagi.

Sehingga program pasar murah yang hanya sewaktu-waktu di gelar ini dapat menyasar target yang tepat yaitu bagi warga masyarakat yang masuk dalam kategori rentan miskin.

“Ke depan kita berharap target sasarannya harus tepat yaitu warga masyarakat kita yang masuk kategori rentan miskin,” tegasnya. (KLIK-RED/*)

Baca Juga

Ikuti Kami