Home DPRD Seruyan Maksimalkan Pengelolaan PDAM di Seruyan

Maksimalkan Pengelolaan PDAM di Seruyan

  Elit Badriyah   | Senin , 28 Februari 2022
243c8d8ab5cb59a7067fc5dab488bddb.jpg
Wakil Ketua I DPRD Seruyan, Bambang Yantoko

KLIK. SERUYAN— Pemerintah Kabupaten Seruyan diharapkan dapat memaksimalkan pengelolaan Perusahaan Air Minum Daerah (PDAM) Seruyan.

Wakil Ketua I DPRD Seruyan, Bambang Yantoko, menurutnya dengan maksimalnya pengelolaan, diharapkan PDAM dapat fokus memberikan pelayanan penyediaan air bersih kepada masyarakat.

“Dengan maksimalnya pengelolaan PDAM, diharapkan pelayanan air bersih kepada seluruh masyarakat bisa semakin baik lagi kedepan,“ jelas Bambang, Senin (28/2).

Bambang Yantoko mengharapkan, anggaran subsidi yang diberikan pemerintah daerah kepada PDAM Seruyan, dapat meningkatkan pelayanan dan bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

Selain itu, adanya dua SPAM-IKK yang telah diambil alih pengelolaannya oleh PDAM, diharapkan dapat lebih meningkatkan pelayanan air bersih di Kecamatan Hanau dan Seruyan Hilir Timur.

“Dengan pengelolaan oleh PDAM, masyarakat di dua kecamatan ini, tidak lagi terkendala air bersih, karena kebutuhan air bersih merupakan hal sangat penting bagi kehidupan masyarakat,” pungkasnya. (KLIK-RED/*)

Baca Juga

Ikuti Kami