Home Peristiwa Jadi Korban Arisan Bodong, Belasan Warga Ramai-Ramai Lapor ke Polres Kotim

Jadi Korban Arisan Bodong, Belasan Warga Ramai-Ramai Lapor ke Polres Kotim

  Faisal Imam Hadi   | Jumat , 03 September 2021
3e50d08887e1171ef9907c8f56359d38.jpg
Para korban arisan bodong melapor ke Polres Kotim, Kamis (3/9).

KLIK.SAMPIT – Belasan orang warga datang ke Polres Kotawaringin Timur, Kamis malam (2/9) sekitar pukul 20.00. Mereka melaporkan telah menjadi korban arisan bodong oleh seorang wanita yang diduga sebagai bandar.

Para korban yang sebagian besar perempuan tersebut datang sekitar pukul 20.00 di ruangan Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Kotim.

Para korban melaporkan kerugian yang beragam yakni ada yang merugi Rp 500 ribu hingga Rp 60 juta.

"Kami melapor karena upaya kekeluargaan yang kami lakukan tidak ditanggapi oleh pelaku dan tidak ada jalan keluar," jelas Popo, salah satu korban.

Popo mengatakan, ikut arisan tersebut  baru 1 bulan. Kerugian yang dialami sekitar Rp 3 juta. Ia baru sadar menjadi korban penipuan setelah melihat sejumlah korban memasang foto terlapor di media sosial dengan keterangan arisan bodong.

Berdasarkan pengakuan korban, perempuan ini sudah satu tahun menjalankan aksinya. Namun baru kali ini dilaporkan ke polisi.

Adapun modusnya, terlapor menawarkan korbannya untuk menggantikan arisan milik orang lain yang terhenti. Selanjutnya dijanjikan keuntungan berlipat-lipat.

Setelah berjalannya waktu,  para korban merasa tak kunjung mendapatkan untung. Bahkan terancam rugi karena uang yang telah dibayar tidak dikembalikan.

"Kami pun melapor karena merasa jadi korban penipuan," katanya. (KLIK RED)

Baca Juga

Ikuti Kami