Home Pemerintah Pemprov Kalteng Pemprov Kalteng Berharap Penambahan Kuota Jemaah Haji

Pemprov Kalteng Berharap Penambahan Kuota Jemaah Haji

  Redaksi   | Selasa , 08 November 2022
7b2170781a04306a99c0d3ab5a08926e.jpg
Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Katma F Dirun saat menerima kunjungan Komisi VIII DPR RI.

KLIK.PALANGKA RAYA - Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) mengharapkan, pada tahun-tahun selanjutnya adanya penambahan kuota jemaah haji untuk provinsi ini, sehingga dapat memenuhi daftar tunggu.

Hal itu disampaikan Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Katma F Dirun pada saat menghadiri kegiatan evaluasi penyelenggaraan ibadah haji tahun 1443 H/2022 M bersama Tim Komisi VIII DPR RI, serta Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Kalteng, Selasa (8/11)

"Calon jemaah haji di Kalteng sangatlah tinggi, karena ketika anak menginjak usia dewasa, orang tuanya sudah mendaftarkan untuk daftar haji, itu yang menyebabkan cukup tingginya daftar tunggu haji," kata dia. 

Ia mengungkapkan, bahwasanya dalam sepuluh tahun terakhir rentang tambahan untuk jemaah haji di Kalteng sekitar terbilang terus meningkat. Hal itu tentunya sesuai dengan target sebelumnya, di mana pada 2020-2021 bisa di angka 1.000. 

Dengan kedatangan Komisi VIII DPR RI ke Kalteng, Katma berharap nantinya ada penambahan kuota jemaah haji Kalteng yakni berkisar 1.000 orang. Dengan jumlah itu diyakini akan memenuhi daftar tunggu dan peningkatan kouta yang terus bertambah.

"Pemerintah provinsi mengharapkan pemerintah pusat melalui Kementerian Agama bisa memerhatikan usulan ini ke depannya," katanya mengharapkan. 

Sementara itu, Kepala Kantor Wilayah Kemeng Kalteng, Noor Fahmi menyampaikan, jumlah calon jemaah haji untuk tahun depan atau 1444 H/2023 M sebanyak 1.612 jemaah. Jumlah itu tentunya terbilang cukup banyak, dan diharapkan mampu memenuhi daftar tunggu.

Terkait dengan kemungkinan kenaikan jumlah calon jemaah haji, pihaknya telah melakukan langkah-langkah, yang diantaranya dengan melaksanakan kegiatan manasik sepanjang tahun untuk meningkatkan pengetahuan calon jemaah haji dalam pelaksanaan ibadah haji nantinya. 

"Kegiatan tersebut pada tahun ini akan dilaksanakan di Kantor Kementerian Agama Kota Palangka Raya pada tanggal 9 November besok dan di Kementerian Agama Kabupaten Kapuas pada tanggal 14 November 2022," katanya mengakhiri. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami