Home Pemerintah Pemprov Kalteng Pemprov Klaim Vaksinasi Covid-19 di Kalteng Berjalan Baik

Pemprov Klaim Vaksinasi Covid-19 di Kalteng Berjalan Baik

  Redaksi   | Kamis , 07 Oktober 2021
376ce5382e6b185a21bb688b751fcfde.jpg
Penjabat Sekretaris Daerah Kalimantan Tengah, Nuryakin.

PALANGKA RAYA – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Nuryakin, mengklaim, kecepatan vaksinasi Covid-19 di Kalteng dan tidak kalah jika dibandingkan dengan provinsi lain.

Nuryakin menerangkan, berdasar data yang disampaikan dari pemerintah pusat beberapa waktu lalu, pelaksanaan vaksinasi di Kalteng terus mengalami peningkatan, dan saat ini berada pada peringkat 15 dari 34 provinsi di Indonesia.

“Capaian vaksinasi Kalteng sudah bagus, maka dari itu pemerintah provinsi tetap mendorong kabupaten dan kota menghabiskan stok vaksin yang ada, sehingga nanti bisa diminta distribusi dari pemerintah pusat,” katanya, Kamis (7/10).

Kendati dari sisi penilaian vaksinasi Kalteng sudah dikatakan bagus, namun pemerintah terus mengkoordinasikan dengan berbagai pihak untuk tetap mempercepat cakupan vaksinasi pada semua kelompok sasaran.

“Terutama vaksinasi remaja atau pelajar untuk menghadapi pembelajaran tatap muka, kemudian juga masyarakat umum juga dipercepat. Karena vaksinasi ini untuk mengejar kekebalan kelompok, sehingga harus cepat,” kata dia.

Untuk percepatan vaksinasi, Nuryakin menyebutkan pemerintah masih belum memikirkan ke arah door to door atau vaksinasi dari rumah ke rumah. Artinya vaksinasi yang dilakukan itu dipusatkan pada beberapa tempat, terutama pada fasilitas pemerintah atau fasilitas kesehatan lainnya.

Nuryakin mengakui, vaksinasi door to door memang sangat bagus untuk mempercepat penyelesaian vaksinasi di Kalteng. Hanya saja cara ini belum bisa dilakukan karena mempertimbangkan faktor luas wilayah dan penduduk yang terpencar, hingga dari segi kesiapan tenaga vaksinator.

“Selain itu vaksinasi door to door inikan juga harus didukung pemetaan, di mana saja penduduk belum mendapat vaksin. Namun demikian, dengan vaksinasi terpusat pemerintah tetap berkomitmen mempercepat vaksinasi,” kata Nuryakin mengakhiri. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami