Home Pemerintah Kotawaringin Timur Pawai Pembangunan Salah Satu Upaya Pemkab Kotim Menjaga Budaya Daerah

Pawai Pembangunan Salah Satu Upaya Pemkab Kotim Menjaga Budaya Daerah

  Sugianto   | Sabtu , 19 Agustus 2023
b4754276474a7b4b3b6724d1eb368195.jpg
Bupati Kotim Halikinnor saat menyapa peserta Pawai Pembangunan yang melintas panggung kehormatan, Sabtu (19/8).

KLIK.SAMPIT- Bupati Kotawaringin Timur Halikinnor, berharap Pawai Pembangunan Hari Ulang Tahun Ke- 78 Republik Indonesia menjadi sarana untuk menjaga kebudayaan masyarakat Kotim, Sabtu (19/8).

"Pawai pembangunan ini sebagai salah satu upaya memperkuat adat istiadat daerah kita. Mari kita lestarikan budaya dan adat istiadat daerah," ucap Halikinnor.

Pantauan Klikkalteng.id ribuan penonton menutupi sejumlah lokasi pawai pembangunan tersebut. Pun demikian dengan semangat peserta yang menampilkan beragam budaya yang kian menghidupkan suasana pawai di tengah matahari.

"Luar biasa sekali peserta kita tahun ini, banyak ide-ide menarik dan baru. Dengan kegiatan ini juga banyak pengunjung ke daerah kita," ungkapnya.

Adapun pawai pembangunan ini diikuti dari peserta pejalan kaki, berbagai sepeda hias, mobil hias dan berbagai replika bernuansa kemerdekaan, sosial dan kebudayaan masyarakat kotim.

"Nantinya akan dipilih juara masing-masing kategori pada pawai ini," tutup Halikinnor. Rencananya, pemenang akan diumumkan disampaikan saat HUT Kabupaten Kotawaringin Timur pada 7 Januari 2024 mendatang. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami