Home News Metropolis Bulog Jamin Stok Beras di Kotim Aman hingga Akhir Tahun 2022

Bulog Jamin Stok Beras di Kotim Aman hingga Akhir Tahun 2022

  Redaksi   | Kamis , 06 Oktober 2022
f00564a06eb39595235bfac619ac2bfd.jpg
Warga berebut membeli beras di pasar murah yang dilaksanakan di Taman kota Sampit, belum lama ini.

KLIK. SAMPIT - Badan Urusan Logistik (Bulog) Sub Divisi Regional Sampit stok beras di Kabupaten Kotawaringin Timur aman hingga akhur tahun 2022 ini. Termasuk bila  diperlukan dalam pasar penyeimbang atau pasar murah. 

Kepala Bulog Subdivre Sampit Rony Hadianto memgatakan, stok beras bulog saat ini berjumlah 300 ton. Jumlah ini diperkirakan cukup hingga akhir tahun. 

"Kalau beras insya Allah aman. Cukup sampai akhir tahun. Apalagi akhir tahun ada panen, kami akan menyerap lagi," ungkap Rony, Kamis (7/10).

Demikian halnya dengan stok gula pasir, saat ini pihaknya juga berupaya mendatangkan gula. Pihaknya telah mengirim permintaan sebanyak 50 ton gula pasir. 

"Mudah-mudaham untuk gula pasir bulan ini juga datang," katanya. 

Demikian halnya dengan permintaan pasar penyeimbang atau pasar murah, pihak Bulog selalu siap selama diminta oleh pemerintah kabupaten.

Sementara itu dalam kegiatan pasar penyeimbang, Bulog juga telah mendistribusikan kebutuhan pokok seperti beras, gula pasir dan minyak goreng. Bulog telah menyiapkan 500 kilogram beras, 200 kilogram gula, dan sekitar 300 liter minyak goreng. 

"Pokoknya kami siap sepanjang diminta," tandasnya.

Adapun harga komoditas yang dijual di pasar penyeimbang di Sampit, saat ini yakni Rp 14.000. Gula Rp 13.000 dan beras Rp 10.000 per kilogram. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami