Home DPRD Seruyan Sekolah di Desa Baung Memerlukan Peralatan TIK

Sekolah di Desa Baung Memerlukan Peralatan TIK

  Redaksi   | Rabu , 05 April 2023
b89e1e319bd7242229e83f1f3550213b.jpg
Anggota DPRD Seruyan, Benyamin Pasambe.

KLIK. SERUYAN – Sekolah dan Desa Baung, Kecamatan Seruyan Hilir, Kabupaten Kotawaringin Timur, memerlukan sarana peralatan teknologi informasi dan komunikasi (TIK). 

Peralatan itu penting dalam upaya peningkatan mutu Sumber Daya Manusia (SDM) melalui peningkatan sarana dan prasarana. 

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) Kabupaten Seruyan Dapil I meliputi Kecamatan Seruyan Hilir dan Seruyan Hilir Timur melakukan kunjungan reses di Desa Baung, Kecamatan Seruyan Hilir.

Dalam kunjungan itu, salah satu usulan yang disampaikan yakni perlu adanya pengadaan peralatan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK)

“Pada saat kami kunjungan reses ada salah satu sekolah mengusulkan agar pemerintah daerah melalui Dinas Pendidikan bisa membantu pengadaan peralatan TIK untuk sekolah, “ kata Anggota DPRD Seruyan, Benyamin Pasambe.

Menurut Politisi Gerindra itu, usulan peralatan TIK dirasa sangat penting dalam rangka untuk menunjang kelancaran proses belajar mengajar di sekolah.

“Kami kira usulan ini sangat penting untuk menjadi perhatian dan bisa di tindak lanjuti oleh Dinas Pendidikan, apalagi TIK sangat menunjang bagi kelancaran proses belajar mengajar, “ ungkap Benyamin.

Untuk itu, diharapkan Dinas Pendidikan dapat melakukan tindak lanjut dari aspirasi yang disampaikan, untuk menginventarisasi peralatan apa saja yang dibutuhkan sekolah. (KLIK-RED /*)

Baca Juga

Ikuti Kami