Home DPRD Kotawaringin Timur Kotim Perlu Kerja Keras Tingkatkan PAD

Kotim Perlu Kerja Keras Tingkatkan PAD

  Dimas Suma Fember   | Jumat , 09 September 2022
8be5eb17ee6e1b112a5a1ee32796468f.jpg
Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kotim, Modika Latifah Munawarah.

KLIK.SAMPIT - Fraksi PDIP DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) meminta pemerintah kabupaten bekerja keras dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Sehingga PAD tahun ini lebih baik dari sebelumnya. 

Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kotim, Modika Latifah Munawarah, masih terdapat kekurangan yang perlu ditingkatkan, sebagaimana masukan yang disampaikan, khususnya terkait dengan capaian pendapatan.

"Terutama masalah realisasi pajak daerah hanya 19,61 persen dan realisasi retribusi daerah hanya 71,80 persen. Dalam pandangan umum kami terdahulu, yang terkait dengan capaian pendapatan terutama masalah realisasi pajak daerah hanya 19,61 persen dan realisasi retribusi darah hanya 71,80 persen," ungkapnya, Jumat (9/9).

Demikian pula kata Modika, pada sisa belanja daerah yang hanya mencapai 90,36 persen sudah barang tentu berdampak pada tertunda atau tidak terealisasinya program dan kegiatan pada OPD tertentu.

"Namun tentunya berbagai keberhasilan yang dicapai dalam penyelenggaraan pembangunan daerah pada tahun anggaran 2021 patut disyukuri," ujarnya. 

Keberhasilan ini diraih atas kerjasama dan partisipasi semua komponen pemerintah daerah yaitu jajaran eksekutif baik di tingkat kabupaten, kecamatan, maupun kelurahan/desa, serta legislatif (DPRD) dan masyarakat pada umumnya. (KLIK-RED/*)

Baca Juga

Ikuti Kami