Home News Metropolis Ribuan Jemaah Hadiri Haul Guru Asri Babaung, Salah Seorang Tokoh Panutan Masyarakat di Kotim

Ribuan Jemaah Hadiri Haul Guru Asri Babaung, Salah Seorang Tokoh Panutan Masyarakat di Kotim

  Sugianto   | Kamis , 18 April 2024
d15a7934e51aaa7264e33682bc3748dc.jpg
Jemaah memadati lokasi haul di Desa Babaung, Kamis (18/4).

KLIK.SAMPIT- Ribuan jemaah berbondong-bondong menghadiri haul KH Muhammad Asri atau yang akrab dipanggil guru Asri Babaung yang ke- 6 tahun, di Desa Babaung, Kecamatan Pulau Hanaut, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kamis (18/4).

"Luar biasa jemaah yang berhadir, mungkin ribuan," ucap salah seorang jemaah Harry, Kamis (18/4).

Adapun diketahui Guru Asri ini merupakan teman atau sahabat karib Guru Sekumpul, KH Muhammad Zaini bin Abdul Ghani sewaktu bersekolah menimba ilmu yang sempurna dan mondok di salah satu Pasantren Martapura, Kalimantan Selatan.

Menurut Harry kegiatan ini memang kerap dinanti masyarakat. Tak heran jika banyak jemaah yang hadir saat itu, karena almarhum merupakan seorang guru dan ulama besar yang menjadi panutan bagi orang biasa maupun para tokoh.

Semasa hidup, ulama karismatik yang satu ini menghabiskan waktunya bermunajat kepada Allah SWT di pondok yang letaknya dekat dengan lokasi makamnya.

"Semasa hidup almarhum ini dikenal baik oleh masyarakat, jadi hal wajar kalau jemaah memadati acara haul ini," ujarnya.

Harry mengakui dirinya datang bersama jemaah lainnya dari Kecamatan Mentawa Baru Ketapang dan sebelum menyeberang ke Desa Babaung atau tempat haul itu gelar mereka terlebih dahulu mampir di tempat istirahat yang berada di Samuda. Para jemaah bahkan harus antre untuk menumpang peragu penyeberangan yang digunakan sebagai sarana transportasi ke lokasi acara.

"Sebelum menyeberang ada disediakan rest area haul guru. Jadi setelah melakukan perjalanan jemaah bisa istirahat dulu sebelum menyeberang. Kami jemaah mengucapkan terimakasih kepada panitia karena telah memfasilitasi haul ini," ujarnya.

Harry berharap dengan haul tahun ini dapat menjadi berkah bagi daerah dan selalu gelar setiap tahunnya.

"Semoga kegiatan seperti ini terus digelar. Di haul tahun ini Allah berkahi semua yang hadir maupun yang belum bisa hadir. Khususnya memberkahi kabupaten Kotawaringin Timur dengan berkat sohibul haul menjadi berkah terus menerus," pungkasnya. (KLIK-RED)

Baca Juga

Ikuti Kami